ISO Admin
PT Cirebon Electric Power (CEP)
Deskripsi Pekerjaan:
PT Cirebon Electric Power (CEP) merupakan perusahaan yang bergerak di bidang operasional dan pemeliharaan (Operation & Maintanence Company / O&M Company). Didirikan pada 2010, CPS mengatur sistem operasional dan pemeliharaan unit pertama Cirebon Power yang berkapasitas 1×660 MW. Didukung lebih dari 200 personel, CPS bertujuan untuk mengimplementasikan efektivitas pembiayaan dan operasional yang ramah lingkungan. Didirikan pada 2007, CEP adalah konsorsium multi-nasional yang diperkuat nama-nama besar dalam industri energi dan infrastruktur Asia: Marubeni Corporation, Indika Energy, Korean Midland Power (KOMIPO), dan Samtan Corporation.
Calon kandidat yang berminat, silahkan kirimkan CV dalam Bahasa Inggris dan terupdate ke: [email protected]
Dengan Subject email “ISO Admin"
Tugas:
Membantu perwakilan manajemen dalam melaksanakan sistem pengendalian dokumen ISO.
Membantu dalam pembuatan dokumen-dokumen baru atau revisi, kemudian melakukan koordinasi dan konfirmasi kepada pengguna.
Memastikan dokumen-dokumen telah dilegalisasi sebelum didistribusikan, disosialisasikan, dan didistribusikan kepada departemen yang berkepentingan.
Membantu dalam pelaksanaan audit internal dan eksternal serta mengendalikan tindak lanjutnya.
Melakukan perubahan pada dokumen jika diperlukan dengan berkoordinasi dengan perwakilan manajemen.
Melakukan pengarsipan dokumen dalam sistem dan memastikan pengarsipan yang tepat, akurat, terkini, mudah dilacak, dan terlindungi dari kerusakan.
Mengambil atau menghancurkan dokumen yang sudah kedaluwarsa untuk memastikan penggunaan dokumen selalu terupdate.
Persyaratan:
Minimal gelar Diploma dari jurusan apapun.
Memiliki pengalaman dan pemahaman selama minimal 1 tahun dalam sertifikasi ISO dan sistem pengendalian dokumen.
Lancar berkomunikasi dalam Bahasa Inggris baik lisan maupun tulisan.
Memiliki keterampilan komunikasi yang baik dan mampu bekerja dalam tim.
Mahir dalam menggunakan program MS Office, MS Visio, dan sistem internet.
Akan bekerja di Kantor Pusat (area Jakarta Selatan).
Proyek berbasis kontrak pihak ketiga.